ICBP bertujuan menerapkan praktik terbaik Sistem Manajemen Lingkungan berdasarkan standar internasional, khususnya ISO 14001, yang memberikan pedoman bagi kami dalam:
- Melakukan identifikasi dan penilaian risiko lingkungan terhadap kegiatan operasional Perseroan;
- Menunjukkan peran manajemen dalam implementasi sistem termasuk mengintegrasikan kebutuhan sistem ke dalam proses bisnis, menyediakan sumber daya yang dibutuhkan serta memastikan sistem dapat mencapai hasil yang diharapkan;
- Penyusunan tujuan, target dan program untuk memitigasi risiko lingkungan;
- Pengendalian operasional yang dilakukan melalui penyusunan prosedur, pelaksanaan program lingkungan, edukasi dan sosialisasi berkala kepada karyawan;
- Pemantauan dan pengukuran lingkungan secara berkala dan pencatatan kinerja;
- Tinjauan manajemen yang dilakukan secara berkala dan upaya berkelanjutan dalam rangka peningkatan sistem.
Akurasi data dan peralatan dimonitor secara berkala menggunakan audit internal dan eksternal minimal setahun sekali untuk memastikan bahwa standar ISO diterapkan secara konsisten dan efektif.
- Untuk informasi terkini terkait sistem manajemen lingkungan, silakan lihat Laporan Keberlanjutan kami